Minuman Pencegah Masuk Angin

Anda mungkin sudah tak asing dengan minuman tradisional wedang. Tapi tahukah Anda bahwa minuman khas Jawa Tengah ini pada awalnya merupakan minuman keraton yang dipercaya memiliki segudang manfaat kesehatan, dan terbuat dari campuran aneka rempah.
Ada banyak sekali modifikasi dan variasi minuman wedang. Salah satunya yang bisa anda coba adalah wedang secang yang ditambah sejumlah rempah seperti cengkeh, jahe, kayu manis dan sereh. Anda bisa juga menambahkan bahan pelengkap seperti nata de coco atau kolang-kaling.
Wedang bermanfaat menghangatkan tubuh, memberi rasa nyaman pada perut dan mengatasi masuk angin. Anda ingin mencobanya di rumah? Yuk, simak resep membuat wedang secang berikut ini !

Bahan:
   - Kayu secang 25 g
   - Cengkeh 5 butir
   - Gula pasir 5 g
   - Adas manis 1/2 sendok teh
   - Air 1 liter
Pelengkap:
   - Kolang-kaling secukupnya
Cara Membuat:
Rebus semua bahan dalam air, setelah mendidih, angkat lalu saring. Sajikan wedang bersama kolang-kaling.

Wedang ini paling nikmat disajikan pada malam hari atau cuaca dingin. 
Selamat mencoba ...!

No comments:

Post a Comment